Penyiram Tanaman Otomatis

3 bakalan bonsai sudah menjadi korban tewas akibat belum terealisasinya ide saya membuat sistem penyiram tanaman otomatis. Setiap kali menginap di rumah keluarga di provinsi sebelah, maka saya akan merepotkan diri pulang ke rumah hanya untuk menyiram tanaman. Bodoh bukan? Ya, sudah pasti. Padahal sebenarnya sederhana saja rancang bangun sistem ini.

Selepas beberapa kali beruntung menemukan artikel pendukung, maka bisa saya tuliskan daftar komponen untuk membuatnya, antara lain sebagai berikut:

  1. Timer elektronik – tersedia bebas di hampir setiap toko listrik pinggir jalan
  2. Klep Solenoid – ini jenis komponen yang baru saya kenal dan harganyapun ternyata murah. Fungsi dasarnya mirip dengan kran konvensional hanya saja mekanisme buka/tutupnya digerakkan secara elektronik. Sebelum menemukan Klep Solenoid ini, saya berpikiran untuk menggunakan Canister Filter akuarium (merk Atman model AT-3335 seharga Rp. 475.000,-; spesifikasinya: daya pancar 600liter/jam dan ukuran beban daya sebesar 15watt)
  3. Hose Air Mancur – merk Atec Mini Set (yang No.1 seharga Rp. 22.000,- atau No.2 seharga Rp. 42.000,-)
  4. Tentu saja selang air
  5. Tripod untuk posisi tegak ujung penyiram

Mesin Multi Rotasi Osilasi – aka Dremel

Yang sudah lama tertunda. Penambahan koleksi perkakas, agar lebih memudahkan kegemaran prakarya atau perbaikan ringan sehari-hari. Sebutan lokalnya adalah “Mesin Multi, Rotari Osilasi”.  Kandidat pilihan mulai dari kelas profesional sampai kelas secukupnya:

  1. BOSCH GOP250CE
  2. Makita TM3000C
  3. AEG Omni300
  4. Krisbow KW07-1036

Adapun bagian-bagian dari perkakas ini antar lain adalah:

  1. 1/8″ shank screw mandrel
  2. Tooth blades – dengan beragam ukuran, contoh: 1-3/4″ 72 tooth, 1-3/8″ 36 tooth, 1-1/4″ 36 tooth, 1″ 36 tooth, dan and 3/4″ 36 tooth. Pilihan produk untuk tooth blades ini, sebut saja (urutan paling atas adalah yg saya anggap paling mungkin dibeli):
    • 6PCS HSS Rotary Tool Circular Saw Blades Cutting Discs Mandrel for Dremel Cutoff (harga Rp.55,697.67,-)

      Foto produk dari toko swalayan paling memuaskan sejagat yg telah jadi langganan saya sejak 2010  – 6PCS HSS Rotary Tool Circular Saw Blades Cutting Discs Mandrel for Dremel Cutoff

    • Mini Circular Saw Set 5 Pcs (harga Rp.150.000,-)

      foto produk dari halaman situs indopowertools.com – klik foto untuk mengunjungi halaman situsnya